Pernahkah anda lihat atau dengar orang - orang sukses, ambil contoh bob sadino, dengan usaha dibidang agro, atau purdi candra dengan primagamanya, atau abdul nasir dengan happy land medical center jogja surya paloh dengan media group, Jusuf Kalla dengan kalla groupnya, dan anda bisa teruskan sendiri, apa meraka miskin ide, salah kalau mereka miskin ide, bahkan mimpinya mungkin sudah sampai ratusan km dari bumi kalau mau diukur. Orang yang besar adalah orang yang setiap harinya selalu menambah ide dan selalu memimpikan hal – hal baru atau yang berbeda dari yang ada dan dia akan membuktikan bahwa mimpinya itu bisa direalisasikan .
Anda masih bingung, ok kita ambil contoh pengamen, pernah anda hitung berapa ya hasil pengamen yang sering beroperasi di jalanan. Pendapatan mereka kalau dihitung - hitung dia setiap harinya dalam satu jam bisa berpindah –pindah dari bis satu ke bis yang lainnya sekitar 4 kali, setiap kali ngamen dibis katakan lah estimasinya dapat minimal 4000 rupiah ,jadi dalam satu hari kerja ukuran sekelas pegawai negeri,Rp 4000 x 4 kali x 8 jam x 30 hari = Rp 3.840.000, perbulan. Lumayan untuk sekelas pengamen. Walau pekerjaan ini kurang diminati kebanyakan orang, tapi pengamen ini telah membuktikan bahwa sekecil apapun kemampuan kita asal kita bisa kerjakan dengan serius dan tekun, sabar dan pantang menyerah alhasil, rejeki alloh tidak kurang akan diberikan kepada kita
Karya — karya besar orang sukses pasti diawali dari hal yang kecil, mudah dikerjakan, dan segera bertindak
Jadi sangat tidak logis lagi kalau sarjana - sarjana lulusan perguruan tinggi di Indonesia masih banyak yang nganggur, apa mereka kurang ide untuk cari kerja, saran saya tanya pada pengamen ( insya alloh akan dapat ide banyak, dan dorongan untuk melangkah kedepan) dan akan dapat pekerjaan banyak.
Jadi tunggu apa lagi jangan Cuma bisa mimpi, let’s go Start !!!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar