Sabtu, 22 Mei 2010

Sungai Dibawah Laut Cenote Angelita Meksiko

Suatu fenomena alam sungai di bawah laut, Apakah sebenarnya ini semua? seperti diberitakan di berbagai media. sungai tersebut terdapat di sebuah tempat di Meksiko yang bernama Cenote Angelita. Disana ada sebuah gua. Jika anda menyelam sampai kedalaman 30 meter, airnya air segar (tawar), namun jika anda menyelam sampai kedalaman lebih dari 60 meter, airnya menjadi air asin, lalu anda dapat melihat sebuah ’sungai’ di dasarnya, lengkap dengan pohon dan dedaunan.
Menurut para ahli, itu bukanlah sungai biasa, melainkan lapisan hidrogen sulfida, namun nampak seperti sungai. kehidupan bawah laut yang menakjubkan bukan? Ternyata lokasi itu bukanlah sungai seperti yang terlihat di daratan. Tetapi, suasana itu memang mirip sungai lengkap dengan lapisan seperti air yang berwarna agak kecoklatan. Tapi tunggu dulu, warna
bagian kecoklatan yang mirip air sungai itu adalah lapisan bagian bawah gas hidrogen sulfida. Gas yang biasanya dihasilkan dari saluran pembuangan kotoran. Secara keseluruhan, tim penyelam menemukan itu adalah kondisi yang sangat mengejutkan dan menakjubkan untuk dipandang. "Di kedalaman 60 meter saya menemukan kembali air laut. Saya melihat sebuah sungai, lengkap dengan daun yang berguguran. Tapi sungai yang kami lihat adalah lapisan dari gas hidrogen sulfida," kata Anatoly. Nah bagi yang mau download videonya bisa dari link di bawah ini. Download Video Sungai Dibawah Laut Cenote Angelita Meksiko. Atau Copy paste aja alamat dibawah ini ke addres bar  browser kamu. http://v20.lscache3.c.youtube.com/videoplayback?ip=0.0.0.0&sparams=id%2Cexpire%2Cip%2Ci


Artikel Terkait :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar